Anewspatron.com, Kundur Karimun - Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun, Polsek Kundur mengadakan Perlombaan Batu Domino yang dikuti sekitar 30 Peserta dan ditonton oleh banyak warga untuk setiap malamnya. Pembukaan bertempat di Food Court Yuni, Tanah Tinggi Kecamatan Kundur Kabupaten Karimun, Sabtu malam (18/05/24).

Kapolsek Kundur AKP. Septimaris, SE melalui Panit Shabara Iptu. Ari Suandy didampingi Kanit Reskrim Ipda. K. Tarigan, beserta anggota shabara, Iptu Ari dalam kata sambutannya pada pembukaan Perlombaan Batu Domino dihadapan para peserta Sabtu Malam mengemukakan, terima-kasih kepada para peserta yang telah ikut berpartisipasi didalam perlombaan batu domino dimalam hari yang berbahagia ini, semoga tali silaturahmi antara Polri dan Masyarakat yang telah lama terbina dengan erat akan semakin lebih ditingkatkan, Ucap Panit Shabara.


“ Mohon maaf atas ketidak-hadiran Bapak Kapolsek Kundur AKP. Septimaris, SE yang tidak dapat berkumpul bersama Kita dimalam yang berbahagia ini karena sesuatu hal, dan Bapak Kapolsek kirim salam kepada bapak-bapak semua atas ketidak-hadiran beliau, dan pesan Bapak Kapolsek melalui Saya, menang dan kalah merupakan hal yang biasa, yang lebih terpenting silaturahmi sesama Kita tetap terbina,” Ujar Panit Shabara.
 

Lanjutnya, “ Tidak banyak yang dapat saya sampaikan didalam pembukaan Perlombaan Batu Domino ini, selamat bertanding, jaga sportifitas dan tetap semangat,” Pungkas Panit Shabara.

“ Kepada para pemenang lomba nantinya, akan mendapatkan hadiah, dengan kategori 
Juara 1 mendapatkan dana sebesar 3 juta, juara 2 sebesar 2 juta,juara 3 sebesar 1 juta dan untuk juara 4 mendapatkan dana binaan sebesar 500 ribu,” Tutup Panit Shabara.(Sap)