ANEWSPATRON.COM, KARIMUN - Kabupaten Karimun kembali mengalami darurat sampah, hingga menumpuk di Tempat Penampungan Sementara (TPS), bahkan menimbulkan bau dan berserakan di pinggir jalan. 

Pantauan awak media anewspatron.com di lapangan, Sabtu ( 21/9/2024) sejumlah tempat pembuangan sampah mengalami penumpukan hingga meluber ke jalan, Seperti yang terlihat di sejumlah pembuangan sampah, Jln. Raja Oesman Kel Kapling, Kec Tebing, dan Jln. pertambangan Sampah tampak menggunung.

"Sementara itu, salah satu warga mengeluh akan bau busuk yang ditimbulkan dari tumpukan sampah, Zainal (45) menuturkan," 


Banyaknya sampah yang belum diangkut oleh mobil sampah, Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Karimun Kepulauan Riau, mulai kemarin sampai hari ini numpuk di tempat sampah, ucap Zainal. 

Lebih lanjut dikatakan, kami tak tahu pak, banyak warga mengeluh akan sampah sampai berhari-hari belum diangkut, bingung juga kami pak, apa yang  dikerjakan oleh dinas kebersihan.

"Tentunya harapan kam selaku warga Semoga lekas diatasi dinas kebersihan dari DLHK masalah akan sampah yang jadi Keluhan warga. 

Khususnya wilayah Karimun agar cepat dilakukan pengangkutan, apa lagi saat ini  musim hujan tentunya sampah semangkin membusuk pungkasnya singkat mengakhiri (full/ANP)